Mamuju - Dengan mengangkat tema " Gotong royong membangun peradaban dan pertumbuhan global ", upacara Hari Lahir Pancasila ini dipimpin oleh Kapolresta Mamuju, Kombes Pol. Iskandar selaku inspektur Upacara bertempat di Lapangan kantor Bupati Mamuju Kab. Mamuju Prov Sulawesi Barat. Kamis, (1/6/2023).
Turut dihadiri oleh Dandim 1418/Mamuju, Kolonel Inf M. Imasfy, SE., Sekda Kab Mamuju, H. Suaib., S.Sos, .MM., Ka Kantor Kementerian Agama Kab Mamuju, Drs. H. Mahmuddin M.Si., Para Asisten dan staf Ahli Lingkup Pemkab Mamuju, Para Kepala OPD Lingkup Pemkab Mamuju serta Para Tamu undangan.
Dandim 1418/Mamuju dalam kesempatannya mengatakan, peringatan hari Lahir Pancasila bukan hanya seremonial saja melainkan sebagai pemantik semangat untuk selalu mempertahankan dan memperjuangkan pancasila sebagai ideologi dan dasar pendirian yang asasi dalam bingkai keberagaman di bumi nusantara.
"Hakikatnya, peringatan hari lahir pancasila adalah untuk mengenang dan merefleksikan momentum bersejarah dimana para pendiri bangsa telah berhasil menggali nilai fundamental bangsa indonesia sebagai dasar negara kita. Oleh karenanya kita berkewajiban menjaganya, " Ungkap Dandim.
Baca juga:
Presiden RI Lantik Capaja AAU Tahun 2022
|
Jadikan, lanjut Dandim, " dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, serta menjaga konsistensi dalam merealisasi ideologi negara sehingga persatuan dan kesatuan senantiasa melandasi semangat untuk menghadirkan indonesia yang adil dalam kemakmuran, " Tutup Kolonel Inf M. Imasfy, SE.